Senin, 09 Januari 2012


Nge-Blog, Why Not!
Oleh: Eprika Adhityani

Di abad 21 ini teknologi sudah menjadi bagian yang sangat vital bagi kelangsungan hidup manusia. Ya, lihat saja di sekitar kita, hampir semua aspek kehidupan disisipi oleh teknologi. Apalagi bagi masyarakat yang hidup di kota-kota besar, teknologi telah menjadi kebutuhan primer bagi mereka.

Jika membicarakan tentang kemajuan teknologi, maka ingatan kita akan langsung tertuju pada internet!. Ya, internet semakin hari semakin berkembang di kalangan masyarakat Indonesia dan dunia dengan berbagai macam fitur dan aplikasi di dalamnya. Everything u can do with internet! Dan salah satu bagian dari internet yang sekarang makin marak dan digemari oleh para penggunanya, khususnya kaum muda, adalah blog. Sebagai pengakses internet, blog sudah tidak asing lagi bagi telinga kita, karena sudah banyak sekali blog yang beredar di daratan cyberspace alias dunia maya. Mungkin kamu salah satunya?

Menurut Wikipedia, saat ini ada lebih dari sepuluh juta blog yang bisa ditemui di internet. Well, bagi kamu yang masih asing dengan blog, mari kita kenal lebih dekat dengan blog. Menurut sejarahnya, istilah “blog” pertama kali diperkenalkan oleh Jorn Barger di tahun 1997. Kata blog pun merupakan kependekan dari Weblog. Ada juga yang mengatakan bahwa blog adalah hasil evolusi dari diary online.

Blog awal mulanya dipoplulerkan oleh blogger  yang dimiliki oleh Pyralab. Kemudian, pada akhir tahun 2002, pyralab diakui oleh google. Sejak saat itulah aplikasi lain dari blog mulai banyak bermunculan, seperti blogger, multiply, wordpress, dan lainnya. Lebih lanjut berbicara tentang blog, fungsi blog sendiri selain sebagai catatan sehari-hari, blog juga berfungsi untuk media publikasi, seperti publikasi produk, acara-acara, bahkan sebagai salah satu bentuk pendapatan. Bagi mereka yang menjadikan blog sebagai sumber penghasilan, mereka akan benar-benar menggantungkan hidupnya dari aktivitas blogging. Orang-orang ini biasa disebut professional blogger atau problogger. Selain itu, kita juga bisa menemukan komunitas-komunitas blogger. Komunitas ini biasanya terbentuk karena alasan kesamaan, baik itu kesamaan hobi, kampus, ataupun kota asal.

Ibarat dua sisi koin mata uang, blog juga memiliki sisi negatifnya. Salahsatunya adalah blog dapat menjadi lahan subur bagi para hacker yang memang berniat jahat. Karena melalui blog para hacker dapat mengetahui banyak informasi pribadi si pemilik blog. Akibatnya seseorang yang memiliki blog dapat didenda ataupun dihukum.

Namun bagaimanapun, blog adalah media di dunia maya yang menantang kita untuk dapat berbagi informasi (baca: berbagai ilmu) dengan yang lain, dan sebagai ajang latihan menulis bahkan lahan untuk berbisnis. Selamat nge-Blog! =)

0 Comments:

Post a Comment



You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "
SOW Community. Diberdayakan oleh Blogger.